top of page
Search

Siap Siap ! Penerimaan Santri Baru 2025 Pondok Pesantren Karanganyar Cikalongwetan segera Dibuka !

  • alhasanahboardings
  • Jan 22
  • 1 min read
Photo : Rapat Persiapan Penerimaan Santri Baru 2025
Photo : Rapat Persiapan Penerimaan Santri Baru 2025
 

Bagi calon Santri Karanganyar Cikalongwetan segera lakukan registrasi yang Akan Dibuka pada 26 Januari 2025 sampai kuota terpenuhi. Jangan sampai terlambat, pasalnya kuota penerimaan Santri baru sangat terbatas.


Tahun ini dibatasi hanya 160 Santri untuk tingkat SMP dan 120 Santri untuk tingkat SMA. Sebelum kuota terpenuhi, para calon santri siap siap Daftar Dan jangan sampai kehabisan kuota.

 

Pondok Pesantren Karanganyar telah terintegrasi dengan Lembaga Pendidikan formal, yaitu SMP Boarding School Al Hasanah, SMA Boarding School Al Hasanah.


Tidak hanya itu bagi Santri yang ingin melanjutkan sekolahnya ke Madrasah Aliyah, Pondok Pesantren Karanganyar telah bekerja sama MA Al Huda Cikalongwetan, dengan program unggulan Madrasah Aliyah Keagamaan (MAK)

 

Pembelajaran Pondok Pesantren dilaksanakan pada waktu, Ba'da Asar, Ba'da Magrib, Ba'da Isya Dan Ba'da Subuh dengan sistem salafi yang mempelajari berbagai Fan Keilmuan.


Ada Dua Pondok Pesantren yang melaksanakan program pembelajarannya. Pondok Pesantren Al Islamiyyah fokus pada pembelajaran kitab kuning dan lengkap dengan berbagai metodenya. Pondok Pesantren Tahfidz Quran Al Hasanah fokus pada pembelajaran Al Quran baik Tahfidz ataupun Tahsin.

 

Dalam mengisi waktu luang di pagi sampai siang hari, Pendidikan Formal hadir untuk mengisi waktu luang Sekolahnya. Sesuai dengan pilihan tingkatannya baik itu SMP, SMA dan MA.


Sistem Pendidikan Non-Formal dan Pendidikan Formal sudah terintegrasi di Pondok Pesantren Karanganyar. Sesuai dengan harapan semua orang Sukses Dunia Dan Sukses Akhirat bisa diraih dengan jalan Mondok Di Pesantren Karanganyar Cikalongwetan.

 
 
 

Comments


© 2025 by Santri Cikalongwetan

  • w-facebook
  • Twitter Clean
bottom of page